Pada suatu hari semua
anggota tubuh mengobrol. Mereka semua mengeluh, mereka yang mengerjakan semua
pekerjaan sedangkan Perut mendapat semua makanan.
Maka mereka mengadakan
pertemuan. Setelah diskusi yang panjang, mereka memutuskan untuk mogok kerja
hingga Perut mengerjakan pekerjaan yang menjadi tugasnya.
Selama satu atau dua
hari, Tangan tidak mau mengambil
makanan, Mulut tidak mau menerima makanan,
dan Gigi tidak mau mengerjakan apa-apa.
Tapi setelah satu atau dua
hari, Angota- anggota tubuh mulai merasa tidak sehat. Tangan hampir tak dapat
bergerak. Mulut kering dan pecah-pecah. Kaki tidak dapat menyangga anggota
tubuh lainnya.
Jadi mereka menyadari bahwa walaupun Perut tak banyak
bicara juga melakukan tugasnya untuk seluruh tubuh , dan bahwa mereka semua
harus bekerja agar tubuh tetap sehat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar