Acak-acak Nama Negara
Di bawah ini adalah nama-nama negara yang
ditulis acak-acakan.
Apa ya, nama asli negaranya?
Misalnya ROEKA adalah KOREA.
Yuk dicoba!
NADUS MARIKAE MAVIENT
ERASUNMI SINAPTAK NAEKY
YIMANRA NIAR ZEBIARJAN
IDAIN REPU NINATEGAR
ILUSARATA VOLESIAN BAIMAIN
Gambar: http://i3.squidoocdn.com/resize/squidoo_images/-1/lens18865487_1321041882globes_for_learning_geogr
Nasrudin Hoja Dan Kunci Yang Hilang
Pada suatu
malam, Nasrudin Hoja kehilangan sebuah kunci. Ia kemudian ke luar rumah. Ia pergi ke
bawah lampu jalanan dan dengan hebohnya mencari kuncinya di sana.
Orang-orang
yang melihatnya ikut membantu mencari. Berjam-jam mereka mencari tanpa hasil,
hingga akhirnya seseorang bertanya.
“Nasrudin,
kau yakin kuncimu hilang di sini?”
“Ngga, tapi di sini kan satu-satunya tempat
yang cukup terang.”
Moral
Cerita:
Sebagai orang tua kita seringkali
melakukan hal yang sama, mencari solusi permasalahan parenting di tempat yang
nyaman namun belum tentu tepat. Misalnya dengan menyalahkan anak. Belajar
untuk memahami duduk persoalan dengan baik akan membantu parents dalam mencari
solusi yang tepat bagi setiap permasalahan parenting.
Jelaskan, Maka Anda Menjadi Lebih Paham
Percaya atau
tidak, untuk melatih otak dan memori, kita dapat melakukan hal-hal sederhana yang mungkin tidak terpikir Berbagi sesuatu yang kita ketahui jauh sangat berguna bagi kita daripada
sekedar ngobrol yang tak tentu arahnya. Cobalah menjelaskan sesuatu kepada
orang lain misalnya, setelah membaca berita di koran, ceritakan kembali kepada
orang lain. Bila melihat sebuah patung atau lukisan, berpalinglah dan coba
ingat-ingat kembali detil-detil patung atau lukisan itu. Lalu ceritakan kepada
orang lain. Proses menjelaskan atau menceritakan kembali ini akan memperkuat
pengertian anda sendiri mengenai informasi tersebut.
Untuk melatih
otak anak, ajak anak anda menceritakan kembali apa yang ia ketahui. Misalnya setelah
anda membacakan sebuah cerita, minta anak menceritakannya kembali kepada anda,
teman-temannya, atau anggota keluarga. Demikian juga setelah anak menonton
sebuah film, mengunjungi museum, melihat pohon natal raksasa di mal atau menjelaskan detil mainan yang diidamkannya.
Bila anak
mendapat pelajaran baru di sekolah, minta anak menjelaskan sambil bermain,
misalnya main sekolah-sekolahan dan anak berperan sebagai guru. Supaya lebih fun,
mintalah anak menirukan gaya gurunya atau anda ketika menjelaskan. Bahkan bila
anak baru mempelajari lagu baru di sekolah, anda bisa memintanya menyanyikan
lagu itu dan mengajarkannya kepada anda.
Permainan Angka Sudoku 9
Masukkan angka 1 sampai 4 ke dalam kotak.
Tiap baris dan tiap kolom harus berisi angka 1 sampai 4.
Lihat jawabannya di sini: http://www.blogger.com/blogger.g?blogID=1551962615636433433#allposts/postNum=5
Sumber:http://www.puzzlechoice.com/pc/Sudoku_KS11x.html
Tiap baris dan tiap kolom harus berisi angka 1 sampai 4.
Lihat jawabannya di sini: http://www.blogger.com/blogger.g?blogID=1551962615636433433#allposts/postNum=5
Sumber:http://www.puzzlechoice.com/pc/Sudoku_KS11x.html
Nasrudin Hoja Meminjam Panci
Pada suatu hari Nasrudin meminjam sebuah panci dari
tetangganya. Esoknya ia mengembalikan panci itu bersama sebuah panci yang lebih
kecil.
“Pancimu beranak ketika kupinjam,” kata Nasrudin.
Tetangganya yang senang karena mendapat bonus, tidak
mengatakan apa-apa.
Beberapa hari kemudian, Nasrudin meminjam panci yang
besar lagi. Seminggu kemudian, karena Nasrudin tidak juga mengembalikan panci
itu, tetangganya menegurnya, “Nasrudin, tolong kau kembalikan panciku ya.”
“Wah, aku tidak bisa mengembalikannya,” jawab Nasrudin.
“Kok tidak bisa?”
“Pancimu mati!”
“Mana mungkin panci bisa mati?”
“Lho,” kata Nasrudin, “kau percaya panci bisa beranak,
mengapa kau tak percaya bahwa panci bisa mati?”
Gambar: http://etc.usf.edu/clipart/65200/65227/65227_pot_lg.gif
Quotation
We never know the love of a parent till we become parents ourselves.
Henry Ward BeecherGambar: http://c69282.r82.cf3.rackcdn.com/baby_model.jpg
In My Daughter's Eyes - A Tribute to Mothers
In my daughter's eyes
I am a hero
I am strong and wise and I know no fear
But the truth is plain to see
She was sent to rescue me
I see who I want to be
In my daughter's eyes
In my daughter's eyes
Everyone is equal
Darkness turns to light
And the world is at peace
This miracle God gave to me
Gives me strength when I am weak
I find reason to believe
In my daughter's eyes
When she wraps her hand around my finger
Oh, it puts a smile in my heart
Everything becomes a little clearer
I realize what love is all about
It's hangin' on when your heart has had enough
It's giving more when you feel like giving up
I've seen the light
It's in my daughter's eyes
In my daughter's eyes
I can see the future
A reflection of who I am and what will be
Though she'll grow and someday leave
Maybe raise a family
When I'm gone I hope you'll see
How happy she made me
In my daughter's eyes
Lagu oleh Martina McBride
Bagaimana Agar Anak Tersenyum Di Foto?
Kapan terakhir anda membuat
foto keluarga atau foto anak-anak di studio foto? Bagaimana pengalaman anda
membawa keluarga untuk difoto? Apakah anak-anak anda tersenyum alami dalam
foto?
Sebagian anak menikmati
difoto. Mereka tersenyum dan berpose dengan alami dan percaya diri. Namun sebagian
besar anak sebaliknya. Mereka tegang dan anak-anak yang masih kecil sering rewel
atau ketakutan karena berada di tempat asing dengan orang-orang asing pula. Selain
itu juga mereka harus duduk diam dan tersenyum.
Berikut ini
beberapa tips untuk memudahkan anda membuat foto anak-anak di studio.
1. Carilah fotografer yang biasa memotret anak-anak. Mereka biasanya lebih mudah berinteraksi
dengan anak-anak. Fotografer yang tidak terbiasa dengan anak-anak sering kali
gugup, atau tidak sabar. Akibatnya anak-anak tambah tegang dan rewel.
2. Usahakan anak-anak cukup tidur sebelum membawa mereka
ke studio.
3. Buatlah perjanjian terlebih dahulu, carilah saat yang
tepat pada waktu studio sepi pengunjung. Teleponlah lagi sebelum anda pergi ke sana untuk
memastikan bahwa anda dan anak-anak tidak menunggu terlalu lama.
4. Berdirilah di dekat fotografer dan lakukan sesuatu yang
lucu sehingga anak-anak menatap ke arah yang tepat dan tersenyum. Jangan
memaksa anak tersenyum bila ia belum siap. Pancing anak agar tertawa sehingga
anak rileks dan ekspresi wajahnya tersenyum. Anda dapat menyanyi dan mengganti
liriknya dengan kata-kata yang lucu sehingga anak-anak tertawa.
5. Satu cara yang tidak pernah gagal membuat anak-anak
tertawa: pada saat anak-anak sudah siap difoto, katakan beberapa kali dengan
nada serius, “Anak-anak, jangan senyum!”, “Ingat ya, ga boleh ketawa.” Biasanya
anak-anak akan geli dan justru makin lebar senyumnya.
http://jamesmauldin.net/temp/sample/cathylee/images/3_smiling_kids.JPG
Tanya Jawab: Anak Memukul
Pertanyaan.
Anak saya perempuan berusia 5 tahun
suka memukul adiknya yang berusia 3 tahun.
Bagaimana cara menghentikannya?
Jawaban:
- Hal yang paling penting diperhatikan dalam mengajar anak agar tidak memukul adalah: pastikan bahwa ia tidak dipukuli di rumah dan tidak melihat orang lain memukul di rumah.
- Jika anak memukul, segera singkirkan dia dari tempat itu. Jika ia berada di halaman, segera ajak dia masuk ke rumah. Jika ia di rumah, pindahkan ke kamarnya ataupun ruangan di mana dia merasa paling nyaman.
- Tinggalkan anak di kamar itu, dan katakan bahwa ia memerlukan waktu untuk menenangkan diri. Jangan bicarakan hal lain, karena ia sedang kecewa sehingga tidak bisa memperhatikan dengan baik. Jika ia membangkang dan keluar kamar, tuntun ia dengan tenang kembali ke kamarnya.
- Anak perlu mengerti bahwa ia bukan sedang dihukum, melainkan diajari untuk menenangkan diri. Ketika dia sudah tenang, bicarakan dengannya tentang aturan keluarga: “Dilarang memukul.”
-
Bersabarlah, hasilnya mungkin tidak akan
datang dalam sekejab. Tetapi jika anda konsisten melakukannya, metode ini
sangat efektif.
Gambar: http://www.clipartheaven.com/clipart/people/cartoons_(m_-_s)/mother_&_daughter_1.gif
Jawaban Pak Jem Membeli Kuda (Teka-Teki Matematika)
Pak Jem membeli seekor
kuda dengan harga 5 juta rupiah. Kemudian ia menjualnya dan membawa pulang uang
6 juta rupiah. Pak Jem kemudian ingin membeli kuda itu kembali. Ia membayar 7
juta rupiah. Beberapa hari kemudian ia berpikir bahwa sebenarnya ia tidak
membutuhkan seekor kuda, maka ia menjual kuda itu kembali dengan harga 8 juta
rupiah.
Pak Jem kemudian
berpikir, “Berapa keuntunganku membeli dan menjual kuda itu? Atau impas?
Atau... aku malah merugi?”
Maukah kamu membantu pak
Jem? Coba hitung, apakah pak Jem mendapat keuntungan, merugi atau impas alias
tidak untung dan tidak rugi?
Jawaban:
Pada waktu menjual kuda,pak Jem mendapat keuntungan 1 juta rupiah. Pada saat membelinya kembali ia merugi 1 juta rupiah, Ketika menjual kudanya kembali ia mendapat keuntungan 10 juta rupiah. Jadi secara keseluruhan pak Jem mendapat keuntungan 1 juta rupiah.
http://www.illustrationsof.com/royalty-free-counting-clipart-illustration-1048614.jpg
http://www.dreamstime.com/toon-horse-4-thumb13758503.jpg
Manfaat Jigsaw Puzzle Bagi Anak
Jigsaw puzzle adalah teka-teki yang dibuat dari sebuah gambar yang
dipotong-potong dengan desain khusus dan dapat disambung-sambung kembali
membentuk gambar yang utuh. Jigsaw puzzle sangat menarik bagi anak-anak dan membantu
meningkatkan kreativitas. Namun jigsaw puzzle juga memberikan pengalaman
edukatif pada semua usia, bahkan pada usia lanjut.
Manfaatnya antara lain:
Kemampuan memecahkan masalah yang lebih baik.
Jigsaw puzzle
membantu meningkatkan kemampuan memecahkan masalah dan juga penalaran. Bahkan mengerjakan
teka-teki yang sederhana pun menuntut anda berpikir bagaimana menyelesaikannya
secepat mungkin. Mengerjakan jigsaw puzzle juga meningkatkan kemampuan motorik
dan meningkatkan fungsi otak.
Meningkatkan
koordinasi mata
Menyambung-nyambung
keping jigsaw puzzle membentuk gambar utuh membantu meningkatkan koordinasi
mata. Anak-anak juga lebih memahami warna dan bentuk. Tema yang digunakan juga
dapat dijadikan materi edukasi, misalnya angka-angka atau abjad
Meningkatkan motivasi dan konsentrasi
Setiap
tahap menyusun jigsaw puzzle, meletakkan keping-keping pada posisi yang tepat
dan pada akhirnya menyelesaikan gambar yang utuh, mendorong produksi dopamine,
sebuah neurotransmitter di otak yang mengatur mood dan mempengaruhi konsentrasi
dan motivasi. Dopamine memegang peranan penting dalam rasa senang, memori . pengendalian motorik.
Meningkatkan harga diri
Setiap
pencapaian akan memperkuat harga diri anak. Menyelesaikan jigsaw puzzle akan
menimbulkan rasa puas dan rasa pencapaian. Anda dapat mulai dengan puzzle
sederhana dan jumlah kepingnya sedikit. Bila anak sudah dapat menyelesaikannya
dengan cepat, tingkatkan dengan puzzle yang lebih rumit dan menantang.
Bila sebuah puzzle
dapat diselesaikan dengan baik dan cepat, sediakan puzzle baru yang lebih
menantang. Anda juga dapat mengajak anak menggunakan cara yang berbeda untuk
menyelesaikan puzzle.
Teka-teki membuat pikiran aktif
Jigsaw puzzle dan
semua teka-teki membuat pikiran aktif dan awas. Teka-teki menenangkan walaupun
membutuhkan kemampuan mental. Jigsaw puzzle sangat membantu orang-orang berusia
lanjut untuk membuat otak mereka aktif.
Manfaat Edukatif
Pilihlah jigsaw
puzzle yang mempunyai nilai edikatif, misalnya gambar peta dunia, tata surya,
abjad. Pada waktu menyusun puzzle
bersama anak anda, ceritakan atau tanyakan sesuatu tentang gambar pada puzzle
tersebut. Misalnya, “Sekarang kita cari huruf G ya. Coba lihat kira-kira
warnanya apa?” Atau, “Ini negara Indonesia, yang di sebelahnya ini negara apa?”
Jigsaw Puzzle Abjad dari kayu |
Jigsaw Puzzle Peta Dunia |
Pada Jigsaw puzzle
biasanya tercantum rentang usia anak yang sesuai dengan tingkat kesulitan
puzzle tersebut. Pilihlah yang sesuai dengan usia anak anda. Puzzle yang terlalu
sulit akan menyebabkan anak frustasi dan kehilangan minat. Setahap demi setahap
sediakan puzzle yang lebih rumit. Jangan lupa pilih puzzle dengan gambar dan
warna yang menarik.
Ajak seluruh keluarga
menyusun jigsaw puzzle sehingga menjadi hiburan yang mendidik.
Have Fun!
Gambar:
http://daveharman.com/wp-content/uploads/2011/11/jigsaw-puzzle-2.jpg
http://www.gameoz.com.au/images/detailed/15/fish_puzzle_alphabet.jpg
http://www.gameoz.com.au/images/detailed/15/fish_puzzle_alphabet.jpg
Jawaban TTS Tubuh Kita
M
|
|||||||||||
A
|
L
|
I
|
S
|
T
|
|||||||
T
|
L
|
E
|
H
|
E
|
R
|
||||||
K
|
A
|
K
|
I
|
L
|
|||||||
U
|
U
|
I
|
|||||||||
K
|
S
|
N
|
|||||||||
P
|
U
|
N
|
G
|
G
|
U
|
N
|
G
|
||||
I
|
I
|
S
|
A
|
||||||||
P
|
G
|
||||||||||
I
|
L
|
I
|
D
|
A
|
H
|
||||||
Langganan:
Postingan (Atom)