Apakah Anak Anda Memiliki Harga Diri Tinggi?


Harga diri (self esteem) adalah cara seseorang berpikir dan merasa tentang dirinya sendiri.  Harga mempengaruhi semua aspek kehidupan, terutama relasi dengan orang lain. Bila seseorang percaya diri dan yakin pada dirinya sendiri, ia cenderung memiliki relasi yang sehat dengan orang lain.

Namun seseorang yang memiliki harga diri rendah, mungkin ia akan terlibat dengan  hal-hal seperti bullying atau kekerasan dalam relasi dengan orang lain

Bagaimana kita tahu apakah anak kita memiliki harga diri yang tinggi atau rendah? Berikut ini beberapa tanda yang dapat kita kenali pada anak-anak.

Anak yang memiliki harga diri tinggi mampu untuk:
  • Bertindak dengan independen
  • Memiliki rasa tanggung jawab
  • Merasa bangga atas pencapaian yang berhasil diraih
  • Mampu  mentoleransi frustrasi
  • Berusaha menghadapi tugas dan tantangan baru
  • Menangani emosi positif dan negatif dengan baik
  • Menawarkan bantuan kepada orang lain

 Sementara itu, anak yang memiliki harga diri rendah akan:
  • Menghindari mencoba hal-hal baru
  • Merasa tidak dicintai atau tidak diinginkan
  • Menyalahkan orang lain atas kelemahannya sendiri
  • Acuh tak acuh terhadap emosinya sendiri
  • Tidak mampu mentolerir frustrasi yang sebenarnya normal
  • Merendahkan talenta dan kemampuannya  sendiri
  • Mudah terpengaruh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar