Permainan ini sederhana sekali, bahkan tidak memerlukan alat apa pun. Tujuannya untuk melatih kemampuan bahasa dan pendengaran anak.
Caranya:
- Bersembunyilah di belakang pintu dan tirukan suara anak ayam, "Ciap! Ciap!"
- Minta anak balita untuk mencari anak ayam
- Jika anak Anda tidak dapat menemukan Anda, tunjukkan kaki atau tangan agar ia dapat melihat Anda, sambil terus menciap.
- Bersembunyilah di tempat lain dan lanjutkan permainan.
- Ganti anak ayam dengan anak hewan lain seperti kucing, sapi, bebek dan sebagainya.
- Setelah beberapa lama, tawarkan anak untuk bersembunyi dan dan menirukan suara anak hewan.
- Lakukan seolah-olah Anda agak kesulitan menemukan anak Anda dan peluklah tiap kali Anda menemukannya.
Fun, bukan? Anak balita akan akan ketagihan dan ingin bermain lagi dan lagi.
Permainan ini cocok untuk balita berusia 12-15 bulan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar