Mengapa Gurita dan Cumi-cumi Punya Tinta?

Seperti hewan-hewan lain, gurita dan cumi-cumi mempunyai cara untuk melindungi diri dari ancaman hewan lain. Ada hewan yang dapat berlari cepat, adajuga yang dapat mengubah warna kulitnya sehingga tersamarkan oleh lingkungannya.

Gurita dan cumi-cumi dapat berenang melarikan diri dengan cepat dan dapat mengubah warna kulitnya. Mereka juga mempunyai pertahanan diri lain: tinta.

Ketika merasa terancam, mereka dapat melepaskan tinta yang membuat air di sekitarnya gelap dan keruh sehingga membingungkan pemangsa dan gurita atau cumi-cumi dapat melarikan diri. Tinta itu tersimpan dalam sebuah kantung dalam tubuh yang dikelilingi otot. Gurita dan cumi-cumi dapat mengerutkan otot itu untuk menyemprotkan tinta.

Peneliti menemukan bahwa tinta gurita atau cumi-cumi mengandung zat kimia yang mengacaukan indera penciuman hewan-hewan di sekitarnya. Contoh, seekor hiu mengejar gurita. Hiu memiliki indera penciuman yang sangat tajam. Ketika gurita menyemprotkan tinta, hiu tidak dapat melihatnya dan juga tidak dapat mencium baunya. Gurita selamat!


Sumber: 
http://whyzz.com
https://www.highlightskids.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar